Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tak Persoalkan Bendera One Piece, Asal Merah Putih Tetap di Atas

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tak Persoalkan Bendera One Piece, Asal Merah Putih Tetap di Atas

Nasional
Spread the love

Bandung – Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menanggapi santai fenomena maraknya pengibaran bendera One Piece di berbagai tempat menjelang perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80. Menurutnya, selama Bendera Merah Putih tetap dikibarkan di posisi tertinggi, ia tidak mempermasalahkan bentuk ekspresi masyarakat tersebut.

Pernyataan ini disampaikan Dedi usai menghadiri Rapat Kerja dan Konsultasi Nasional Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Kota Bandung, Selasa (5/8/2025).

“Silakan saja, mau kibarkan bendera One Piece atau bendera apa pun, yang penting Bendera Merah Putih jangan sampai kalah posisi. Itu simbol negara, harus paling atas,” tegas Dedi kepada awak media.

Fenomena bendera One Piece —yang berasal dari seri kartun populer tentang petualangan bajak laut— belakangan viral di media sosial. Banyak penggemar mengibarkan bendera berlambang tengkorak itu sebagai simbol harapan untuk hidup bebas, tanpa tekanan, dan penuh petualangan. Popularitasnya pun kian meningkat mendekati peringatan hari kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2025.

Dedi Mulyadi menilai ekspresi semacam itu adalah bentuk kreativitas anak muda yang tidak boleh langsung dicurigai sebagai tindakan melawan negara. Namun, ia menekankan bahwa pemahaman tentang etika pengibaran bendera tetap harus dijaga.

“Merah Putih itu identitas bangsa. Kalau ada bendera lain, harus tetap di bawahnya. Itu aturan dasar, bukan hanya soal nasionalisme, tapi juga etika kenegaraan,” tambahnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya generasi muda, untuk tetap menanamkan rasa cinta tanah air, meski mengekspresikan dirinya melalui budaya populer.

Peringatan Hari Kemerdekaan ke-80 tahun ini memang disambut dengan lebih meriah dan ekspresif, terutama dari kalangan milenial dan Gen Z. Selain lomba dan upacara, banyak juga yang menghiasi lingkungan rumah dan komunitasnya dengan berbagai atribut, termasuk dari serial animasi atau tokoh fiksi favorit mereka. (Ls).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *