Gubernur Lemhanas Buka Munas II PJS, Sorot Media Siber

Gubernur Lemhanas Buka Munas II PJS, Sorot Media Siber

Dunia Pers
Spread the love

Palu — Presiden Lemhanas RI, Dr. TB Ace Hasan Syadzily, M.Si, resmi membuka Musyawarah Nasional (Munas) II Pro Jurnalismedia Siber (PJS) di Hotel Lawahba, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Minggu (13/7/2025).

Dalam sambutannya, Ace Hasan menegaskan peran penting media siber sebagai pilar ketahanan nasional di tengah tantangan global yang terus berubah.Munas II ini dirangkai dengan Musyawarah Daerah (Musda) PJS Sulawesi Tengah, diikuti perwakilan peserta dari 27 provinsi, baik hadir langsung maupun daring.

Ketua Umum PJS, Mahmud Marhaba, dalam pidatonya mengapresiasi antusiasme peserta sekaligus menekankan pentingnya peningkatan kualitas wartawan. Dari 1.600 anggota PJS, baru 160 yang tersertifikasi kompeten.“Ini jadi pekerjaan rumah kita bersama.

Target kita jelas: semua anggota harus kompeten dan bersertifikat,” tegas Mahmud. I

a juga menekankan Munas II adalah langkah nyata PJS untuk memenuhi syarat sebagai konstituen Dewan Pers.“Saya yakin, dengan komitmen bersama, target ini akan tercapai. Munas ini bukan sekadar rutinitas, tapi momentum bersejarah bagi pers Indonesia,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pakar PJS, H. Rizal Kurniawan, mengingatkan pentingnya pengelolaan bisnis media yang sehat di era disrupsi digital.“Jurnalis tak hanya mencatat peristiwa, tetapi menjadi benteng kepercayaan publik di tengah banjir hoaks. Kredibilitas adalah harga mati,” ujarnya.

Melalui sambungan virtual, Ace Hasan menyampaikan tantangan situasi politik global yang memengaruhi stabilitas ekonomi Indonesia. Karena itu, katanya, media siber harus diperkuat sebagai garda literasi digital, penangkal hoaks, penguat identitas bangsa, kontrol sosial, sekaligus pertahanan di era perang informasi.

“Dengan Bismillahirrahmanirrahim, Munas II PJS saya buka,” kata Ace Hasan disambut tepuk tangan meriah para peserta.Usai pembukaan, Munas II PJS dilanjutkan dengan agenda pemilihan ketua umum periode 2025–2026 dan Musda PJS Sulawesi Tengah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *